Kamis, 11 Juli 2013

Tahu Goreng Crispy



anakku hanif... paling suka dengan tahu , apalagi tahu goreng crispy ini..hmmm... dibuat camilan laaziiizzz dan dibuat lauk pun mantapppp... ^_^

Bahan :

1 sendok beking powder.
2 butir telur ayam,(kocok lepas).
3 sendok makan tepung meizena.
100 gram tepung terigu.
250 gram tahu (di potong tipis ukuran 10 cmx 10cm x 1cm).


Bumbu yang dihaluskan :

1 sendok teh kecap asin.
2 siung bawang putih.
5 sendok makan kecap manis.
Daun bawang (di cacah halus).
Merica dan garam secukupnya.


Cara membuat dan memasak tahu goreng crispy :

  1. Haluskan merica, bawang putih, garam, dan beri sedikit air. Lalu rendamlah tahu yang sudah di potong tadi (kurang lebih sekitar 20 menit).
  2. Selanjutnya tiriskan tahu dari bumbu, kemudian masukkan tahu ke dalam telur yang sudah dikocok (diamkan selama 5 menit). Lalu masukkan ke dalam tepung terigu yang sudah di campurkan dengan beking powder, dan goreng tahu di atas api yang sedang.
  3. terakhir Campurkan bahan sambal menjadi satu.
Tahu siap di sajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar