Rabu, 23 November 2011

:: Sus Ayam Keju ::



Jangan bayangkan sus yang mengembang dengan rongga di tengahnya, sus yg satu ini lebih padat teksturnya tapi lembut .... nggak percaya?  Cobain yuk... cocok utk sarapan ato teman minum teh

Bahan  Sus :
500 ml air
150 gr margarin
½ sdt garam
200 gr tepung terigu
8 kuning telur

Bahan Isi:
2 sdm margarin, utk menumis
100 gr bawang bombay
350 gr daging ayam, rebus, potong dadu kecil
½ sdt merica
¼ sdt garam
¼ sdt pala
1 btr telur
2 lebar roti tawar
50 ml susu cair
100 gr keju parut

Cara Membuat Sus :
  1. Rebus air, garam, margarin hingga mendidih
  2. Tambahkan terigu, aduk rata sampai matang dan kalis
  3. Angkat dari atas api, biarkan dingin
  4. Masukkan  telur  sambil di kocok dgn mixer

Cara Membuat Isi :
  1. Rendam roti  tawar dengan susu, kemudian haluskan, sisihkan
  2. Tumis bawang bombay hingga harum, masukkan daging ayam, merica , garam dan pala. Biarkan dingin.
  3. Campurkan adonan roti tawar  dengan telur, masukkan dlm tumisan, aduk rata.


Penyelesaian :
  1. Olesi pyrex / loyang dengan mentega, masukkan 2/3 bag adonan sus , ratakan
  2. Tutup atasnya dgn adonan isi,ratakan dan  taburi keju parut
  3. Masukkan 1/3 bag adonan sus ke dalam plastik segitiga, buat pola anyaman di atas loyang
  4. Panggang 35-40 menit dlm suhu 200’ celcius
  5. Sajikan hangat dengan saus cabe


Source: Femina

Tidak ada komentar:

Posting Komentar